Trading & kelola akun MT di Aplikasi HSB Trading
store google
Daftar Isi
Efek Rilis Data NFP 07 Juni ke Emas dan Minyak

Dilansir dari Investing, Harga emas turun ke titik terendah bulan ini setelah laporan terbaru Nonfarm Payrolls AS untuk bulan Mei mengungkapkan bahwa pasar tenaga kerja AS mengalami peningkatan signifikan, melampaui prediksi sebelumnya. Menurut laporan dari Biro Statistik Tenaga Kerja AS, Nonfarm Payrolls untuk bulan Mei naik sebesar 272.000, jauh melebihi perkiraan NFP bulanan di 185.000 dan angka bulan April yang sebesar 165.000.

Laporan ini memicu spekulasi bahwa Federal Reserve (The Fed) akan mempertahankan suku bunga lebih tinggi dalam jangka waktu yang lebih lama. Peluang untuk pemotongan suku bunga pada bulan September menurun dari 55% menjadi 47%.

Setelah data tersebut dirilis, pengaruh besar NFP ke XAU/USD membuat penurunannya makin dalam, yang sudah dimulai selama sesi perdagangan Asia pada hari Jumat. Berita bahwa Bank Rakyat China telah menghentikan pembelian emas selama 18 bulan juga turut membebani pergerakan harga logam mulia tersebut. Di sisi lain, imbal hasil obligasi AS meroket, dengan imbal hasil obligasi 10 tahun meningkat 14 basis poin menjadi 4,43%, mendukung penguatan Dolar AS.

Para pelaku pasar kini mengalihkan fokus mereka ke data inflasi AS yang akan dirilis minggu depan serta pertemuan kebijakan moneter Federal Reserve (Fed). Indeks Harga Konsumen (CPI) AS diperkirakan akan tetap stabil, namun jika terjadi percepatan, hal ini dapat memicu penurunan lebih lanjut pada harga emas.

Kemudian mengutip dari Pasar Dana, Harga minyak dunia mengalami penurunan pada Jumat (7/6/2024), dipengaruhi oleh data terbaru terkait pekerjaan di Amerika Serikat.

Menurut laporan dari Reuters, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Juli 2024 turun sebesar 2 sen menjadi US$75,53 per barel di New York Mercantile Exchange. Sementara itu, harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Juli 2024 turun 25 sen menjadi US$79,62 per barel di London ICE Futures Exchange.

Baca Juga:  Helikopter Presiden Iran Kecelakaan, Harga Minyak dan Emas Meroket

Selama sepekan terakhir, harga minyak WTI dan Brent masing-masing mengalami penurunan sebesar 1,9 persen dan 2,5 persen. Data terbaru menunjukkan bahwa pertumbuhan lapangan pekerjaan di AS pada bulan Mei melebihi ekspektasi, sehingga banyak yang memperkirakan bahwa Federal Reserve baru akan mulai memangkas suku bunga pada bulan September mendatang.

European Central Bank telah melakukan pemangkasan suku bunga pertama sejak 2019 pada Kamis (6/6/2024), meskipun inflasi di zona euro belum sepenuhnya terkendali. Tingginya biaya pinjaman dapat memperlambat aktivitas ekonomi dan mengurangi permintaan akan minyak mentah.

Selain itu, laporan yang dirilis oleh perusahaan jasa perminyakan Baker Hughes pada Jumat menunjukkan bahwa jumlah fasilitas pemboran minyak yang aktif di AS turun selama empat pekan berturut-turut menjadi 492, jumlah terendah sejak Januari 2022.

Berikut Data NFP yang Rilis 8 Juni Kemarin:

BulanActualForecastPrevious
07/06/2024 (Mei)272K185K175K
03/05/2024 (Apr)175K238K303K
05/04/2024 (Mar)303K212K270K
08/03/2024 (Feb)275K198K229K
DISCLAIMER
Artikel ini bersifat informatif dan edukatif, ditujukan hanya sebagai sumber pembelajaran dan bukan sebagai saran dalam pengambilan keputusan. Perlu Anda pahami bahwa produk dengan leverage tinggi memiliki potensi risiko kerugian yang juga tinggi, sehingga perlu dikelola dengan baik melalui pemahaman dan kemampuan analisa yang tepat. HSB Investasi tidak bertanggung jawab atas kesalahan keputusan yang dibuat berdasarkan konten ini. Sesuai ketentuan yang berlaku, HSB hanya menyediakan 45 instrumen trading yang dapat Anda pelajari di website resmi kami.

Trading Bebas Risiko dengan Akun Demo HSB1

Silahkan masukan nomor HP

Nomor Handphone harus dimulai dengan 8

Nomor HP tidak valid

Kode verifikasi dperlukan

Kode verifikasi salah

Silakan masukkan password

Kata sandi harus 8-30 digit, termasuk huruf kecil, kapital, dan angka

Minimal 8 karakter

Setidaknya 1 angka

Setidaknya 1 huruf besar

Setidaknya 1 huruf kecil

Satu juta download!
Artikel Lainnya

Trading Bebas Risiko dengan Akun Demo HSB

Silahkan masukan nomor HP

Nomor Handphone harus dimulai dengan 8

Nomor HP tidak valid

Kode verifikasi dperlukan

Kode verifikasi salah

Silakan masukkan password

Kata sandi harus 8-30 digit, termasuk huruf kecil, kapital, dan angka

Minimal 8 karakter

Setidaknya 1 angka

Setidaknya 1 huruf besar

Setidaknya 1 huruf kecil

Satu juta download!
bonus tanpa deposit
Mulai Pengalaman Trading Terbaik