Investasi memang dapat mendatangkan keuntungan tetapi ingat juga bahwa ada risiko kerugian yang perlu ditanggung. Jika kamu tidak menganalisisnya dengan baik maka jangan heran kalau modal hilang sangat cepat. Itu sebabnya kamu perlu tahu cara analisis fundamental saham dengan benar.
Analisis fundamental merupakan salah satu tools yang bisa kamu gunakan untuk memprediksi pergerakan harga yang terjadi di pasar. Apabila analisis yang dilakukan benar maka keuntungan besar bisa didapatkan. Sebenarnya yang paling sulit adalah memastikan fakta-fakta yang akan dianalisis.
Kamu perlu secara sadar mencari dan mengetahui informasi yang tepat agar hasil analisisnya juga sempurna. Oleh karena itu informasi dalam artikel ini akan berusaha membantu kamu memahami analisis fundamental secara lebih baik. Diharapkan setelah membaca informasi ini kamu dapat berhasil menemukan saham berkualitas.
Pengertian Analisis Fundamental Saham
Analisis fundamental merupakan suatu penelitian mendalam mengenai perusahaan atau lembaga keuangan yang sahamnya dibeli untuk mengetahui apakah nilainya undervalued atau overvalued.
Hal ini penting supaya investor bisa bertindak saat mengetahui bahwa prospek saham tersebut akan jatuh. Seperti namanya, analisis ini didasarkan pada informasi-informasi fundamental yang dimiliki oleh perusahaan atau lembaga keuangan yang dipilih.
Asumsikan kamu memiliki saham perusahaan X maka informasi yang dibutuhkan ialah laporan keuangan tahunan, sistem manajemen, pemberitaan media, dan reputasi di mata masyarakat. Nantinya hasil dari analisis seluruh informasi tersebut bisa menunjukkan apakah sebenarnya saham perusahaan X berkualitas atau tidak.
Tetapi sebenarnya analisis fundamental tidak hanya dilakukan ketika kamu sudah membeli saham. Lebih penting lagi untuk melakukan analisis sebelum kamu membelinya. Tentu kamu tidak mau membeli saham yang buruk, bukan?
Bisa dikatakan analisis fundamental adalah “gerbang terdepan” rekening untuk menjaga uang keluar. Jika hasil analisisnya tidak baik maka kamu tidak perlu membeli saham tersebut.
4 Tujuan dan Manfaat Analisis Fundamental Saham
Keberadaan analisis fundamental tentunya menjadi angin segar bagi para investor ketika ingin dan sedang berinvestasi. Investor jadi bisa mendapatkan banyak informasi terkait saham, perusahaan, dan industri tersebut. Lebih jauh, coba perhatikan penjelasan manfaatnya berikut ini.
1. Memprediksikan Tren Pasar
Adanya informasi keseluruhan mengenai laporan keuangan, pergerakan dalam industri, dan manajemen operasional yang dijalankan perusahaan membuat kamu bisa melihat ke mana arah tren pasar. Jika hasil analisisnya baik maka pasar juga akan bergerak ke arah yang lebih baik.
2. Membantu Melihat Apakah Saham Tersebut Berkualitas
Hasil dari analisis fundamental tersebut juga bisa membantu kamu menilai apakah saham yang akan dibeli berkualitas atau tidak. Sebelum benar-benar berinvestasi, kamu perlu melakukan penelitian lebih jauh terkait kualitas saham perusahaan.
Meski BEI sudah mengelompokkan saham berdasarkan kualitasnya namun kamu tidak bisa mempercayainya begitu saja. Lakukanlah analisis tersebut dan pastikan sendiri apakah saham tersebut benar-benar layak dibeli.
Baca juga: 13 Tips Trading Saham Untuk Pemula
3. Membantu Investor Melihat Potensi Perkembangan Perusahaan
Selain berguna pada awal investasi, analisis fundamental juga mampu membantu kamu menilai perkembangan perusahaan lebih jauh. Dari perbandingan laporan keuangan dan operasionalnya saja kamu bisa melihat apakah perusahaan bertumbuh atau tidak.
4. Membantu Investor Memahami Industri, Ekonomi, dan Perusahaan
Setiap melakukan analisis sebenarnya investor juga menambahkan wawasan penting yang harus dipahami. Aspek ekonomi, industri, dan perusahaan semuanya jadi lebih dapat dimengerti dengan baik. Bukan hanya soal perusahaan tetapi perekonomian negara dalam gambaran yang lebih luas.
4 Cara Analisis Fundamental Saham dengan Benar
Apabila kamu sedang berencana berinvestasi saham maka ada baiknya melakukan analisis fundamental terlebih dahulu. Terdapat beberapa hal yang perlu kamu lakukan yaitu memilih sektor bisnis, memastikan keabsahan data, mempelajari laporan keuangan, dan menggunakan berbagai indikator acuan.
1. Memilih Sektor Bisnis yang Menjanjikan
Memilih sektor bisnis menjadi langkah awal krusial dalam pemilihan saham. Dari sini kamu bisa memilah saham apa saja yang berpotensi mengalami pertumbuhan dan dapat memberikan imbal hasil keuntungan yang besar.
Belakangan industri farmasi dan teknologi informasi berkembang dengan pesat. Hal ini tentu didukung oleh keadaan mendesak seperti COVID-19 yang menaikkan permintaan pasar. Kedua industri tersebut bisa jadi contoh pilihan apabila kamu ingin berinvestasi.
Baca juga: Apa Itu Analisa Fundamental Saham dan Cara Kerjanya
2. Memastikan Keabsahan Data
Selanjutnya kamu pasti akan mulai memilih saham dari perusahaan atau lembaga keuangan terkait yang dinilai memiliki potensi perkembangan yang pesat. Ketika sudah memilihnya maka kamu perlu mencari informasi yang benar dan sah supaya hasil analisis bisa akurat. Dapatkan informasi dari situs perusahaan, situs BEI, dan pemberitaan media tepercaya.
3. Mempelajari Laporan Keuangan
Biasanya perusahaan yang memiliki saham berkualitas akan menyediakan laporan tahunan mereka secara mendetail. Jadi kamu bisa mempelajarinya dengan mudah karena semua informasi yang dibutuhkan tersedia lengkap. Kamu bisa mencoba membandingkan laporan keuangan tahun-tahun sebelumnya untuk melihat prospek perusahaan tersebut.
4. Menggunakan Berbagai Indikator Acuan
Tidak lupa juga, kamu bisa menggunakan berbagai indikator acuan untuk mendapatkan hasil analisis yang lebih dalam. Contohnya seperti:
- Price to Book Value (PBV)
- Price to Earning Ratio (PER)
- Return on Equity (ROE)
- Return on Asset (ROA)
- Debt Equity Ratio (DER)
- Earnings Per Share (EPS)
- Dan masih banyak lagi.
Mempraktikan cara analisis fundamental saham yang baru saja dijelaskan sebenarnya tidak sulit. Hanya saja membutuhkan usaha dan waktu yang tidak sedikit. Namun seharusnya hal itu tidak menjadi masalah mengingat investasi bukan perkara sederhana yang bisa diputuskan dari pertimbangan singkat.
Pikirkan saja bahwa analisis fundamental merupakan kunci untuk membuka pintu keuntungan pada masa depan. Selain berguna dalam investasi, analisis fundamental juga berguna dalam trading.
Meski tidak banyak memengaruhi tetapi kamu tetap bisa menilai saham apa yang paling baik untuk dijual belikan. Jika kamu masih bingung cara melakukannya, coba akses materi belajar untuk pemula di HSB.
Terdapat fasilitas edukasi yang bisa kamu manfaatkan untuk menambah wawasan serta pemahaman tentang trading. Kamu juga bisa berlatih melalui akun demo agar bisa mempraktikkan teori yang sebelumnya sudah dipelajari.
Langsung saja akses website HSB untuk registrasi akun dan temukan semua informasi kamu butuhkan. Kemudian download aplikasi HSB untuk merasakan pengalaman trading yang aman, nyaman, dan menyenangkan! Jangan tunda melakukan investasi dan trading sejak muda untuk keuangan masa depan!***