Trading & kelola akun MT di Aplikasi HSB Trading
store google
Mau Belajar Trading Emas Online? Begini Caranya

Sudah saatnya kamu mulai mencoba bagaimana melakukan trading emas online di pasar forex. Hal ini bisa kamu manfaatkan sebagai pendapatan tambahan kamu lho!

Emas masih menjadi sarana investasi pilihan banyak orang hingga saat ini. Mereka memilih investasi emas karena nilainya meningkat dari tahun ke tahun dan memiliki banyak manfaat.

Emas juga telah terbukti menjadi kendaraan investasi yang tahan terhadap inflasi. Seiring kemajuan teknologi digital, menjadi lebih mudah untuk trading dan berinvestasi emas secara online.

Apa itu Trading Emas Online?

Trading emas online sama saja dengan investasi emas konvensional pada umumnya yang merupakan  transaksi jual beli instrumen emas dalam bentuk digital.

Trading emas online hanya bisa dilakukan pada pasar modal yang juga beroperasi secara online. Dengan demikian, kamu tidak menerima fisik emas dan transaksi jual beli diproses secara online.

Kamu dapat melakukan trading emas secara online melalui perantara broker. Trading emas online buka 24 jam  dari Hari Senin sampai Jumat, sehingga kamu dapat membeli dan menjual emas secara online kapan saja dan dimana saja. Hal ini membuat perdagangan emas online sangat fleksibel dan efisien.

Konsep Trading Emas Online

cara trading emas di forex

Hal utama yang harus kamu pahami adalah konsep trading itu sendiri. Sederhananya, trading adalah transaksi jual beli aset atau instrumen di pasar modal dunia atau di pasar valuta asing (valas). Tujuan dari trading ini adalah untuk mendapatkan keuntungan dari selisih harga pasangan nilai tukar mata uang dalam kisaran tertentu.

Trading emas dalam pasar mata uang disimbolkan dengan XAU dan biasanya, dipasangkan dengan mata uang Dolar AS (USD). Sehingga trading emas online disimbolkan dengan pasangan XAU/USD.

Pasangan ini artinya kamu melakukan transaksi jual beli emas dengan cara menjual Dolar AS (USD) dan membeli emas (XAU) secara bersamaan. Demikian pula ketika kamu melakukan sell, maka saat itu juga kamu membeli USD dan menjual emas (XAU) secara bersamaan.

Kesimpulannya, ketika kamu membeli XAU/USD, kamu sebenarnya menukar USD untuk XAU. Di sisi lain, ketika kamu menjual XAU/USD maka kamu memperdagangkan XAU untuk USD.

Mungkin kamu masih merasa bingung dengan konsep trading emas online ini. Akan tetapi jika kamu sudah memahami dengan betul cara bertrading emas dengan benar kamu bisa mendapatkan profit dari perubahan pergerakan harga emas.

Cara Trading Emas Online

Saat ingin menjual atau membeli emas fisik, transaksi harus dilakukan di toko emas. Perdagangan emas online memungkinkan kamu untuk berdagang kapan saja, di mana saja selama memiliki koneksi internet. Tanpa harus menguras tenaga dan waktu untuk pergi ke gerai emas.

Trading emas online dilakukan melalui perantara yang disebut pialang atau broker. Tugas broker adalah menghubungkan trader ke pasar keuangan global tempat kamu dapat membeli dan menjual emas. Dengan kata lain, broker hanyalah perantara untuk melakukan transaksi emas di pasar forex.

Oleh karena itu, sebelum kamu memulai trading, dana atau modal yang kamu siapkan untuk berdagang harus terlebih dahulu disetorkan ke akun terpisah yang disebut Segregated Account.

Akun ini khusus disediakan oleh broker untuk menyimpan dana yang nantinya dapat digunakan di akun trading dalam melakukan transaksi perdagangan di pasar uang.

Kekurangan Trading Emas Online

bagaimana cara trading

Sobat trader, kamu harus menyadari adanya risiko loss dalam jumlah besar yang bisa saja datang di waktu tidak terduga. Lalu, apa sih kekurangan trading emas online ini?

1. Profit Besar dengan Risiko Besar

Peluang leverage yang ditawarkan sangat menguntungkan, tetapi juga dapat mengakibatkan kerugian. Dengan leverage, kamu bisa mendapatkan meraih profit yang besar. Namun, risiko yang terkait juga besar.

Akan tetapi Sobat Trader  tidak perlu khawatir. 

Tidak peduli seberapa besar risikonya, kamu dapat mengelolanya dengan baik dan menghasilkan lebih banyak keuntungan daripada kerugian dalam trading.

2. Tingkat Suku Bunga Cepat

Nilai tukar mata uang suatu negara akan dipengaruhi oleh tingkat suku bunga. Ketika suku bunga di suatu negara mengalami kenaikan, maka mata uang negara tersebut terapresiasi karena masuknya aliran dana ke negara yang mengeluarkan mata uang tersebut.

Akan tetapi, jika suku bunga mengalami penurunan, maka mata uang negara tersebut dipastikan akan melemah. Oleh karena itu, pergerakan harga yang terjadi di pasar disebabkan oleh naik atau turunnya tingkat suku bunga.

Kelebihan Trading Emas Online

trading emas online

Eits, trading emas online juga memiliki kelebihan tentunya. Berikut kelebihan trading emas online, yaitu:

1. Kerugian Tidak Melebihi Modal

Tidak perlu khawatir jika kamu kehilangan modal karena pasar trading online adalah tempat yang aman untuk berinvestasi sekali pun berinvestasi emas memiliki likuiditas yang tinggi di dunia dengan triliunan transaksi per harinya.

Sobat Trader, jika kamu memiliki modal dan dapat mengelola manajemen risiko dengan baik, kamu bisa trading dalam jumlah besar untuk memperoleh peluang keuntungan sebanyak mungkin tanpa takut risiko yang akan datang.

2. Jangan Takut Kehilangan

Jika kamu ingin berinvestasi emas fisik, kamu harus membelinya secara fisik pula dan menyimpannya di tempat yang aman. Namun, ini tidak berlaku untuk trading emas online karena trading emas online menghilangkan biaya penyimpanan, asuransi, dan pengiriman yang terkait dengan kesalahan dalam transportasi fisik emas.

Dengan cara ini, kamu tidak hanya menghemat biaya, tetapi juga menghindari risiko kehilangan emas, sehingga kamu tetap tenang dan fokus untuk menghasilkan dan meningkatkan keuntunganmu.

3. Alokasi Dana Mudah

Dalam trading emas online, kamu akan menemukan fitur yang disebut dengan contract size. contract size ini memungkinkan kamu mendapatkan kontrak trading dengan jumlah tertentu tanpa harus membayar penuh.

Sebagai contoh, HSB Investasi memberikan fasilitas leverage 1:200 untuk dapat melakukan trading emas senilai $ 100.000 dan hanya memerlukan dana sebesar $1.000 saja. Meskipun dengan modal terbatas, kamu tetap bisa melakukan trading emas online di pasar forex dengan adanya leverage.

Sekalipun trading emas online memiliki kelebihan ataupun keuntungan yang bisa kamu dapatkan dari trading emas, kamu hanya perlu memahami kekurangan yang dimiliki dari aktivitas trading emas dan hindari segala risiko yang terjadi.

Kelola Risikonya dengan Tepat

Kesempatan untuk bisa ikut dalam investasi emas kini semakin mudah dengan adanya trading emas online di pasar forex. Kini Sobat Trader tidak perlu lagi melakukan trading emas secara konvensional yang lebih membutuhkan perhatian dan biaya.

Akan tetapi,  meski memiliki banyak kelebihan, trading emas online juga menyimpan risiko. Butuh pengetahuan yang baik dan tekad baja agar bisa sukses berbisnis trading emas di pasar forex.

5 Tips Trading Emas Online

cara trading emas di forex

Berikut tips yang kamu dapatkan dari trading emas online, yaitu:

1. Trading di HSB Investasi

HSB Investasi adalah platform trading  untuk memasuki pasar forex dan melakukan transaksi di dalamnya.

Aplikasi trading ini memiliki fitur all in one yang dapat membantu dan memudahkan kamu menjalani aktivitas trading. Fitur all in one ini mencakup berita pasar terupdate, support cs 24 jam, kelas edukasi trading, analisa pasar terbaru serta deposit dan withdrawal dalam waktu yang singkat.

Bagi kamu yang baru mengenal trading, sangat disarankan untuk mempelajari terlebih dahulu platform HSB Investasi dengan memanfaatkan akun demo untuk berlatih  trading tanpa takut mengalami kerugian atau loss.

2. Pelajari Support dan Resistance

Support dan resistance menjadi salah satu kunci yang dapat membantumu  menentukan waktu serta level harga yang tepat untuk melakukan trading emas di pasar forex.

Saat area support harga cenderung akan kembali naik, momen ini bisa dimanfaatkan untuk membeli (buy) emas. Sedangkan area resistance, harga cenderung akan kembali bergerak turun sehingga kamu dapat  melakukan sell emas.

3. Terapkan Manajemen Risiko

Mengelola manajemen risiko dan modal yang baik salah satu cara agar memperoleh keuntungan melakukan trading emas online. Tentu saja, kamu dapat meminimalisir kemungkinan terjadinya kehilangan modal yang besar.

Meski kamu sudah yakin 100% dengan strategi trading emas yang dilakukan, selalu pastikan kamu menerapkan prinsip manajemen risiko serta menjalankan trading plan yang dibuat.

4. Perhatikan Sentimen Investor

Investor besar berpengaruh kuat dalam volume trading dikarenakan posisi mereka kuat dan stabil sehingga keputusan dan langkah yang mereka lakukan akan memberi dampak pada aktivitas tradingmu.

Untuk memahami kondisi akan mengalami bearish ataupun bullish, semuanya dapat diprediksi dengan melihat sentimen investor besar dari berita-berita fundamental yang bisa kamu gunakan untuk memprediksi pasar.

5. Buka Akun Demo

Tips terakhir sangat penting terutama bagi kamu yang belum pernah trading sama sekali. Dengan akun demo, kamu bisa mencoba melakukan trading menggunakan modal virtual.

Di akun demo, kamu juga bisa mempelajari ketiga hal di atas mulai dari penerapan manajemen modal, meminimalisir risiko, support dan resistance hingga mengasah kemampuan menganalisis sentimen pasar sebelum melakukan  trading emas online yang sebenarnya.

Kamu sudah siap untuk memulai trading emas online? Gunakan HSB Investasi sebagai platform trading tepercaya dan aman karena sudah mengantongi izin resmi dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI). HSB Investasi juga memiliki platform all in one yang memudahkan kamu bertrading tentunya. Tunggu apalagi? Segera registrasikan akun trading emas onlinemu atau download aplikasi HSB Investasi sekarang juga!***

Tag Terkait:
DISCLAIMER
Artikel ini bersifat informatif dan edukatif, ditujukan hanya sebagai sumber pembelajaran dan bukan sebagai saran dalam pengambilan keputusan. Perlu Anda pahami bahwa produk dengan leverage tinggi memiliki potensi risiko kerugian yang juga tinggi, sehingga perlu dikelola dengan baik melalui pemahaman dan kemampuan analisa yang tepat. HSB Investasi tidak bertanggung jawab atas kesalahan keputusan yang dibuat berdasarkan konten ini. Sesuai ketentuan yang berlaku, HSB hanya menyediakan 45 instrumen trading yang dapat Anda pelajari di website resmi kami.

Trading Bebas Risiko dengan Akun Demo HSB

Silahkan masukan nomor HP

Nomor Handphone harus dimulai dengan 8

Nomor HP tidak valid

Kode verifikasi dperlukan

Kode verifikasi salah

Silakan masukkan password

Kata sandi harus 8-30 digit, termasuk huruf kecil, kapital, dan angka

Minimal 8 karakter

Setidaknya 1 angka

Setidaknya 1 huruf besar

Setidaknya 1 huruf kecil

Satu juta download!
Artikel Lainnya

Trading Bebas Risiko dengan Akun Demo HSB

Silahkan masukan nomor HP

Nomor Handphone harus dimulai dengan 8

Nomor HP tidak valid

Kode verifikasi dperlukan

Kode verifikasi salah

Silakan masukkan password

Kata sandi harus 8-30 digit, termasuk huruf kecil, kapital, dan angka

Minimal 8 karakter

Setidaknya 1 angka

Setidaknya 1 huruf besar

Setidaknya 1 huruf kecil

Satu juta download!
bonus tanpa deposit
Mulai Pengalaman Trading Terbaik