Analisa Emas XAU/USD Hari Ini 28 Januari 2026 Berpotensi ke 5188

emas yang di analisa oleh HSB

Analisa Fundamental

Harga emas hari ini berada dalam tren kenaikan yang sangat kuat (blistering rally) yang telah berlangsung sejak pekan lalu. Hal ini didorong oleh akumulasi risiko geopolitik dan ketidakpastian kebijakan perdagangan global.

1. Ketegangan Geopolitik & Keretakan Aliansi Barat

  • Isu Greenland & NATO: Ambisi Presiden Donald Trump untuk mengakuisisi Greenland telah memicu gesekan antara Amerika Serikat dan NATO. Hal ini menimbulkan keraguan terhadap tingkat kepercayaan di dalam aliansi NATO, yang secara otomatis mendorong investor mengalihkan dana ke emas sebagai pelindung nilai.

  • Kebuntuan Negosiasi Rusia-Ukraina: Pembicaraan damai di Abu Dhabi berakhir tanpa kesepakatan setelah Ukraina menolak mentah-mentah tuntutan Rusia untuk menyerahkan seluruh wilayah Donbas. Perang yang hampir memasuki tahun keempat ini tetap menjadi faktor fundamental utama yang mendukung harga komoditas emas.

2. Ketidakpastian Perdagangan & Ancaman Tarif

  • Ketegangan AS-Kanada: Trump mengancam akan memberlakukan tarif 100% terhadap barang-barang impor dari Kanada. Meskipun PM Mark Carney menyatakan Kanada tidak berencana melakukan kesepakatan perdagangan bebas dengan China, kekhawatiran akan terjadinya perang dagang telah bangkit kembali dan menguntungkan logam mulia.

Analisa Teknikal

Analisis Struktur Pasar (H1): Pergerakan harga Emas masih dominan dalam tren bullish. Jika pasar sedang mengalami fase koreksi teknikal (pullback) yang sehat, membuka peluang re-entry strategis dengan skenario sebagai berikut:

1. Primary Setup: Pullback Entry (Level 5188) Area 5188 diidentifikasi sebagai level kunci Resistance Become Support (RBS). Validitas level ini bisa diperkuat oleh faktor confluence (pertemuan indikator):

Zona Transisi: Bekas area resistance base yang kini berfungsi sebagai lantai harga.

Dynamic Support: Dan jika di level ini terjadi pertemuan dengan Moving Average 50 (MA50). Data historis 2 minggu terakhir menunjukkan MA50 berfungsi efektif sebagai area pantulan (rejection) yang direspect oleh pasar.

2. Secondary Setup: Deep Correction (Zone 5050 – 5080) Jika tekanan jual meningkat dan harga menembus MA50, area Demand Zone di kisaran 5050 – 5080 menjadi benteng pertahanan terakhir bullish untuk akumulasi posisi.

Risk Management Note: Volatilitas pasar tetap tinggi. Penempatan Stop Loss (SL) wajib disesuaikan dengan toleransi risiko dan rasio Risk-to-Reward masing-masing akun. Disarankan menunggu konfirmasi candlestick rejection sebelum eksekusi.

sebagai aset safe haven, tentunya emas bisa menjadi peluang trading yang bagus

Pergerakan harga emas yang dipengaruhi oleh isyarat suku bunga menunjukkan betapa pentingnya pemahaman terhadap faktor-faktor fundamental dan teknikal dalam trading. Dengan fluktuasi yang terjadi, ada banyak peluang bagi trader emas untuk mengambil keuntungan.

Ingin mencoba trading emas dengan aplikasi trading terbaik? Gunakan HSB Investasi, broker forex terbaik, untuk mulai trading emas dengan lebih percaya diri. Dengan HSB, kamu dapat memanfaatkan berbagai fitur unggulan, seperti grafik harga emas yang membantu meningkatkan potensi profitmu. Buka akun demo gratis, unduh aplikasi HSB Investasi sekarang di Android dan iOS. Tingkatkan keterampilan tradingmu sekarang!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News HSB Investasi untuk informasi dan edukasi seputar trading, investasi keuangan, dan ekonomi.***

Bagikan Artikel